Sukoharjo, 8/4/2021, Pengelola Jurnal Klitika: Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Univet Bantara Sukoharjo melakukan kegiatan “Menyapa” Guru-guru Bahasa Indonesia yang tergabung di dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia SMA Sukoharjo secara virtual.

Dalam rangka meningkatkan produktivitas menulis artikel ilmiah guru-guru Bahasa Indonesia di Kabupaten Sukoharjo, Pengelola Jurnal Klitika: Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia melakukan kegiatan “Jurnal Klitika Menyapa”. Pengelola jurnal mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai media penyampaian aspirasi guru-guru Bahasa Indonesia terkait menulis artikel ilmiah di jurnal. Menulis artikel ilmiah di jurnal menjadi salah satu momok permasalahan yang cukup berat bagi Bapak/ Ibu guru untuk bisa mengikuti kenaikan pangkat golongannya. Maka dari itu, melalui kegiatan “Jurnal Klitika Menyapa” diharapkan dapat membantu memecahkan permasalahan-permasalahan Bapak/ ibu guru dalam mewujudkan tulisannya untuk bisa terbit di jurnal Ilmiah, tambah, Dr. Muhlis Fajar W., M.Pd (Pengelola Jurnal Klitika).

Dalam kesempatan lain, Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Dra. Titik Sudiatmi, M.Pd. mengapresiasi setinggi-tingginya dengan terlaksananya kegiatan ini. Selain untuk menjalin silaturohmi dengan guru-guru MGMP Bahasa Indonesia Kabupaten Sukoharjo, melalui kegiatan ini semoga dapat membantu para bapak dan Ibu guru dalam memecahkan masalahnya dalam menulis artikel ilmiah di jurnal. Semoga saja kegiatan-kegiatan dalam bentuk lain juga terwujud dengan baik, tambahnya. Pada kesempatan lain, Ketua MGMP SMA Bahasa Indonesia Kabupaten Sukoharjo, Jaka Santoso, S.Pd., M.Pd mengatakan, sangat membantu sekali dengan adanya kegiatan “Jurnal Klitika Meyapa” ini. Kegiatan ini akan kami jadikan sebagai motivasi bagi kami untuk bisa mewujudkan tulisan-tulisan yang berbentuk artikel ilmiah sampai dimuat di jurnal-jurnal ilmiah. Kami sangat mendukung kegiatan ini, sekaligus menyampaikan aspirasi teman-teman guru untuk mendukung kegiatan yang lainnya. tambahnya.

PENGELOLA JURNAL “KLITIKA” PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA “MENYAPA GURU BAHASA INDONESIA”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *